Minsel,MGN – Bertempat di Lapangan Waraney Tumpaan Kecamatan Tumpaan pada Selasa (8/8/2023) Pembukaan Turnamen Sepak Bola U-21,”Jangkar Cup” Antar Desa Se-Kecamatan Tumpaan di gelar dan di ikuti 10 Desa di Kecamatan Tumpaan. Pada Kegiatan Pembukaan Turnamen ini yang di buka oleh Pemerintah Kecamatan Tumpaan yaitu Camat Terry Lolowang,SE sekaligus sebagai penanggungjawab kegiatan ini.
Pada pertandingan perdana yang mempertemukan kedua tim tangguh yaitu Desa Tumpaan Satu Vs Desa Matani Satu, dilaksanakan tendangan pertama oleh Bung Eldo Wongkar,SH pertanda pertandingan telah di buka secara resmi dan Wasit yang memimpin pertandingan ini adalah Mario Tiwa, dibantu Aw1 Angky Tenges, Aw2 Jelly Budiman, pertandingan ini di menangkan oleh Desa Tumpaan Satu dengan skor 2-0.
Turnamen Sepak bola U-21″Jangkar Cup” ini disponsori Ricky Kalangi, Panitia pelaksana sebagai Ketua Hendrik Mononimbar, Bedahara Kendy Leleng, hadir pada kegiatan pembukaan Kapolsek Tumpaan Iptu Dedy Matahari, Danramil Tumpaan dan seluruh Hukum Tua yaitu Oktavian Talopod (Munte), Cherly Tuwo (Tangkunei), Allan Maindoka (Lelema), Ferry Pangala (Popontolen),Oktavian Lintjewas (Matani Satu), Norman Tambaritji (Tumpaan Satu), Felma Lumempow (Tumpaan), Elke Poluakan (Tumpaan Dua).
(A’Lan)